Informasi Terbaru :

Profil FORMAT

| 0 comments

Sebagai generasi pemuda penerus perjuangan dan pengisi kemerdekaan bangsa, maka mahasiswa sebagai salah satu bagian dari civitas akademika yang memiliki intelektualitas, diharapkan mampu mengabdikan diri kepada masyarakat dan mampu menjadi mahasiswa yang ikut serta dalam mensukseskan program pendidikan di Indonesia. Di latar belakangi oleh hal-hal tersebut, untuk menampung aspirasi dan mengembangkan potensi baik akademik maupun non akademik yang dimiliki mahasiswa Agroteknologi diperlukan organisasi.
            Sebagai langkah terealisasinya hal tersebut, maka dibentuklah sebuah forum yang bernama Forum Mahasiswa Agroteknologi. Forum tersebut merupakan suatu wadah mahasiswa dalam mengembangkan kemampuan akademik maupun non akademik serta profesionalitasnya.
Forum Mahasiswa Agroteknologi (FORMAT) FP UNS merupakan himpunan mahasiswa keprofesian yang mempunyai tujuan untuk membentuk mahasiswa agroteknologi yang kritis, analitis, serta mandiri di bidang pertanian. FORMAT FP UNS juga merupakan wadah peningkatan profesionalitas mahasiswa dalam peranannya sebagai agen pembaharu, penumbuhan minat dan bakat, pengembangan keilmiahan, pengabdian terhadap lingkungan masyarakat, serta mewujudkan dinamisasi kampus yang sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
LAMBANG ORGANISASI
 
VISI, MISI, DAN TUJUAN ORGANISASI
Visi


Mewujudkan mahasiswa Agroteknologi FP UNS yang solid, aktif, kritis, dan professional, serta mampu bergerak sesuai bidang keilmuan dan  keprofesiannya untuk kemajuan pertanian baik dalam skala lokal maupun nasional dan berlandaskan pada Tridharma Perguruan Tinggi.
Misi
  1. Menyelenggarakan organisasi mahasiswa serta sebagai proses aplikasi keilmuan dan keprofesian dalam rangka meningkatkan ketrampilan mahasiswa Agroteknologi FP UNS.
  2. Tanggap dan aktif dalam menyikapi problematika akademis yang dihadapi mahasiswa Agroteknologi FP UNS.
  3. Mewujudkan kesolidan antar mahasiswa Agroteknologi FP UNS yang loyal pada Program Studi Agroteknologi dan almamater UNS.
  4. Mempertahankan dan mengembangkan jaringan dengan Civitas Akademika dan masyarakat demi kemajuan pertanian.
  5. Meningkatkan bargaining position FORMAT FP UNS ditingkat Lokal maupun Nasional dalam upaya membangun pertanian Indonesia, dan aktif memberikan kontribusi bagi perkembangan pertanian sesuai dengan Tridharma Perguruan Tinggi.
Tujuan
  1. Meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa serta menumbuhkan loyalitas dan kecintaan terhadap FORMAT FP UNS.
  2. Meningkatkan kesolidan, profesionalisme, intelektualitas serta keterampilan mahasiswa Agroteknologi FP UNS.
  3. Menjadi organisasi mahasiswa yang profesional serta berperan aktif dalam menyemarakkan kegiatan kemahasiswaan FP UNS dan mengabdikan diri kepada masyarakat.
  4. Terciptanya jaringan dengan Civitas Akademika dan masyarakat, serta terbinanya ikatan alumni mahasiswa Agroteknologi FP UNS yang kuat.
  5. Terciptanya bargaining position FORMAT FP UNS yang kuat ditingkat lokal dan nasional.
  6. Berkontribusi aktif  bagi kemajuan pertanian baik dalam skala lokal maupun nasional.

No comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Forum Mahasiswa Agroteknologi UNS - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger
Selamat datang Di blog resmi Forum Mahasiswa Agroteknologi (FORMAT) Fakultas Pertanian - Universitas Sebelas Maret